Pada tanggal 11 September 2023 Perseroan telah menerima surat permohonan pengunduran diri dari Bapak Sean Gustav Standish Hughes selaku Presiden Direktur Perseroan. Selanjutnya untuk memenuhi ketentuan POJK Nomor: 33/POJK.04/2014 tentang Direksi dan Dewan Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik, maka Perseroan akan menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa untuk memutuskan permohonan pengunduran diri anggota Direksi Perseroan