Friday, April 18, 2025
No menu items!
Google search engine
HomeInsightPerbandingan Saham Sektor Perdagangan Besar Barang Produksi di Bursa Efek Indonesia

Perbandingan Saham Sektor Perdagangan Besar Barang Produksi di Bursa Efek Indonesia

Perbandingan Saham Sektor Perdagangan Besar di Bursa Efek Indonesia kali ini akan membahas 4 emiten atau 4 perusahaan saja yaitu :

  • AKRA (PT AKR Corporindo, Tbk)
  • SPTO (PT Surya Pertiwi, Tbk)
  • UNTR (PT United Tractor, Tbk)
  • LTLS (PT. Lautan Luas, Tbk)

Pemilihan ini dilihat dari volume transaksi yang tinggi serta valuasi yang tidak terlalu tinggi dibandingkan rata-rata sektornya. Daftar nama perusahaan yang tergolong dalam sektor perdagangan besar barang produksi di Bursa Efek Indonesia adalah :

Daftar Nama Saham Sektor Perdagangan Besar Barang Produksi di Bursa Efek Indonesia
Daftar Nama Saham Sektor Perdagangan Besar Barang Produksi di Bursa Efek Indonesia

[bctt tweet=”Dalam melakukan analisa perbandingan perusahaan akan lebih apple to apple jika kita membandingkan perusahaan yang berada di satu sektor yang sama. ” via=”no”]

Ada beberapa jenis sektor di Bursa Efek Indonesia yang daftarnya bisa dicek di artikel ini : Daftar Nama Emiten per Sektor di Bursa Efek Indonesia

  • Nilai Valuasi Perusahaan Perdagangan Besar Barang Produksi

Perbandingan Saham Sektor perdagangan besar dari valuasi

Perbandingan Saham Sektor perdagangan besar dari valuasi

Valuasi atau nilai yang paling murah dilihat dari rasio PER , PBV dan Price to Sales adalah LTLS. LTLS (PT Lautan Luas, Tbk) merupakan perusahaan manufaktur dan distribusi bahan kimia khusus dan dasar yang terintegrasi. Untuk lebih jelasnya tentang produk dan jasanya bisa mengecek websitenya di www.lautan-luas.com

Dari sisi kapitalisasi pasar dan enterprise value yang memiliki nilai yang paling besar adalah UNTR (PT United Tractor, Tbk). UNTR malah merupakan salah satu dari 10 besar perusahaan dengan kapitalisasi pasar terbesar di Bursa Efek Indonesia. Daftarnya per tanggal 8 November 2018 bisa dilihat dibawah ini :

Kapitalisasi Pasar Emiten di Bursa Efek Indonesia
Kapitalisasi Pasar Emiten di Bursa Efek Indonesia
  • Dilihat dari profitabilitas dan rasio keuangan

Perbandingan Saham Sektor Perdagangan Besar dilihat dari Profitabilitas dan efektivitas manajemen
Perbandingan Saham Sektor Perdagangan Besar dilihat dari Profitabilitas dan efektivitas manajemen

JIka dilihat dari profitabilitas UNTR menghasilkan angka rasio yang paling baik dibandingkan dengan emiten lainnya.

Untuk SPTO belum terlihat angkanya karena memang perusahaan ini baru melakukan IPO pada tanggal 14 Mei 2018 sehingga belum terlihat rasionya yang terupdate. SPTO sendiri memiliki jumlah transaksi harian yang tergolong besar. Hal ini yang menjadi alasan mengapa saham ini ikut dibandingkan pada artikel Perbandingan Saham Sektor Perdagangan Besar Barang Produksi di Bursa Efek Indonesia.

  • Perbandingan dilihat dari Dividen dan Rasio Lancar

Perbandingan Saham sektor perdagangan besar dilihat dari solvency dan dividen

Perbandingan Saham sektor perdagangan besar dilihat dari solvency dan dividen

Makin rendah Debt to Equity Ratio suatu perusahaan makin baik.

Artinya perusahaan tidak terlalu menggunakan hutang dalam menjalankan kegiatan operasionalnya. Dari 4 perusahaan yang dibandingkan UNTR ternyata memiliki rasio DER yang paling rendah dibandingkan lainnya.

Dilihat dari sisi dividen, secara nominal dividen per lembar yang dibagikan UNTR juga yang tertinggi. UNTR membagikan dividen sebesar Rp 365,00 per lembar saham pada Oktober 2018.

Dari sisi dividen yield yang paling besar adalah LTLS dengan yield mencapai 5.04%. Perlu kita ketahui bahwa pembagian dividen suatu perusahaan cenderung bulannya teratur. Jadi jika tahun lalu membagikan dividen bulan Mei maka tahun ini tidak jauh-jauh dari Mei juga.

 

  • Perbandingan Saham Sektor Perdagangan Besar dilihat dari Laporan Keuangan

Perbandingan-Saham-Perdagangan-besar-dilihat-dari-laporan-keuangan
Perbandingan-Saham-Perdagangan-besar-dilihat-dari-laporan-keuangan

Laporan keuangan yang dibandingkan hanya melihat EPS dan pendapatan saja. Pertumbuhan EPS atau laba bersih per lembar saham yang paling tinggi jika dibandingkan dengan emiten lainnya adalah LTLS (PT Lautan Luas, Tbk). Pendapatan dengan tingkat pertumbuhan tertinggi adalah AKRA. Dilihat dari arus kas UNTR memiliki arus kas bersih tertinggi dibandingkan perusahaan lainnya. Baca juga artikel : Laporan Arus Kas Investasi

Kesimpulan

Dari perbandingan saham sektor perdagangan besar barang produksi terlihat UNTR memang dominan memiliki keunggulan bersama dengan LTLS dalam hal valuasi. Keuntungan mengkoleksi saham yang memiliki kapitalisasi pasar besar adalah saham itu juga menjadi incaran pemilik dana-dana besar seperti pengelola reksadana, dana pensiun ataupun asuransi.

Memilih saham yang layak dibeli memang memerlukan analisa dan perencanaan yang baik. Pastikan anda mengetahui mengapa anda layak membeli saham tersebut, apa keunggulannya, bagaimana ekspektasi perkembangan bisnis perusahaan tersebut di masa depan, dan siapa orang-orang dibalik manajemennya. Selamat berinvestasi 😀

Baca juga artikel : Apa yang dimaksud dengan Free Float dalam Saham dan 3 Cara Melakukan Analisa Kualitatif dalam Menilai Suatu Perusahaan

Jika anda menyukai artikel ini jangan lupa untuk berlangganan di Youtube Channel Pintar Saham dan nantikan video edukasi tentang saham di channel tersebut. Jangan lupa melihat Facebook Fan Page Pintar Saham Indonesia dan Instagram Pintar Saham @pintarsaham.id

Disclaimer :

Penyebutan nama saham (jika ada) tidak bermaksud untuk memberikan penilaian bagus buruk, atau pun rekomendasi jual beli atau tahan untuk saham tertentu. Tujuan pemberian contoh adalah untuk menunjukkan fakta yang menguatkan opini penulis. Kinerja Masa Lalu tidak menjadi jaminan akan kembali terulang pada masa yang akan datang. Semua data dan hasil pengolahan data diambil dari sumber yang dianggap terpercaya dan diolah dengan usaha terbaik. Meski demikian, penulis tidak menjamin kebenaran sumber data. Data dan hasil pengolahan data dapat berubah sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan. Seluruh tulisan, komentar dan tanggapan atas komentar merupakan opini pribadi

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Latest Post

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments