The Photoshop Beta introduces several new features, but the highlight is the Generative Fill feature.

Profil Perusahaan PT Barito Pacific Tbk (BRPT)

Profil Perusahaan BRPT

Profil Perusahaan PT Barito Pacific Tbk (BRPT)

PT Barito Pacific Tbk (BRPT) merupakan emiten yang masuk ke dalam sektor basic materials di Bursa Efek Indonesia

Alamat kantor pusat perseroan berlokasi di Wisma Barito Pacific Tower B, Lt. 8 Jl. Let. Jend. S. Parman Kav. 62-63 Jakarta 11410

BRPT berdiri sejak tangal 4 April 1979 dengan nama PT Bumi Raya Pura Mas Kalimantan.

Pada 1 Oktober 1993, BRPT melakukan pencatatan saham perdana di Bursa Efek Indonesia (BEI) dan berubah status menjadi perusahaan publik. Setelah itu, Perseroan mengubah namanya menjadi PT Barito Pacific Timber Tbk

Pada tahun 2007, Perseroan mengubah namanya lagi menjadi PT Barito Pacific Tbk

Di awal pendirian, Perseroan menjalankan kegiatan usaha di bidang kehutanan dan perkayuan.

Sebagai salah satu pelopor pengelolaan Hutan Tanaman Industri (HTI) yang menerapkan pengelolaan hutan secara berkelanjutan, Perseroan terus bertumbuh hingga menjadi pionir kehutanan ramah lingkungan di Asia dan berhasil memperoleh sejumlah pengakuan di industri kehutanan dan perkayuan dalam negeri.

Di tahun yang sama saat berganti nama menjadi PT Barito Pacific Tbk . Perseroan mengakuisisi dan menjadi pemegang saham mayoritas di PT Chandra Asri, satu-satunya produsen Olefin di Indonesia.

Upaya ekspansi melalui akuisisi ini terus berlanjut dimana Perseroan mengakuisisi PT Tri Polyta Indonesia Tbk, sebuah perusahaan Polypropylene terkemuka di Indonesia pada 2008.

Kedua entitas anak tersebut kemudian digabungkan menjadi PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) pada tahun 2011. Akuisisi ini menjadikan Chandra Asri sebagai produsen petrokimia terbesar yang terintegrasi dan satu-satunya di Indonesia.

Perseroan juga memperbesar skala bisnisnya ke bidang energi terbarukan dengan mengakuisisi mayoritas saham di Star Energy Group Holdings Pte. Ltd. (“Star Energy”) pada 7 Juni 2018 sebesar 66,67%.

Star Energy adalah produsen listrik bertenaga panas bumi terbesar di Indonesia dengan jumlah kapasitas terpasang 875 MW.

Sampai saat ini, melalui entitas anaknya, Perseroan menghasilkan sejumlah produk dan jasa, bahan baku industri plastik, baik di sektor hulu (Ethylene, Propylene, PyGas, dan Mixed C4) dan sektor hilir (Polyethylene, Polyprophylene, Styrene Monomer, dan Butadiene), MTBE dan Butene-1, pembangkit listrik tenaga panas bumi, penyewaan gedung perkantoran serta perhotelan, dan lain sebagainya.

Jajaran Manajemen BRPT sebagai berikut :

Komisaris Utama : Prajogo Pangestu

Komisaris :

  • Salwati Agustina
  • Lim Chong Tian
  • Henky Susanto

Direktur Utama : Agus Salim Pangestu

Wakil Direktur Utama : Rudy Suparman

Direktur :

  • Diana Arsiyanti
  • David Kosasih

Data Kepemilikan Saham BRPT, berdasarkan data KSEI per 25 Februari 2022

Profil Perusahaan BRPT

Berdasarkan data, Investor lokal lebih dominan memegang saham BRPT dengan prosi kepemilikan sebesar 57% dan investor asing sebesar 43%

Untuk tipe investor lokal dominan dipegang oleh :

Tipe Investor Kepemilikan Porsi Kepemilikan
Local IS          859.545.270,00 3%
Local CP       1.501.033.235,00 5%
Local PF             46.770.125,00 0%
Local IB                     25.000,00 0%
Local ID    26.116.794.210,00 89%
Local MF          910.624.216,00 3%
Local SC               6.000.392,00 0%
Local FD                     34.500,00 0%
Local OT                   595.400,00 0%

Terlihat dari data, tipe investor lokal yang dominan memiliki saham BRPT adalah investor individual/perorangan sebesar 89%

Untuk tipe investor asing dominan dipegang oleh :

Jenis Investor Kepemilikan Porsi Kepemilikan
Foreign IS                138.809.861 1%
Foreign CP            3.525.338.961 16%
Foreign PF                829.395.789 4%
Foreign IB          10.006.694.887 45%
Foreign ID                    8.852.760 0%
Foreign MF            1.639.592.307 7%
Foreign SC            3.274.246.775 15%
Foreign FD                  44.267.000 0%
Foreign OT            2.622.273.276 12%

Tipe investor asing yang dominan memegang saham BRPT adalah financial institution sebesar 45%

Corporate memegang 16%, securities company 15%, others 12%, mutual fund 7% dan pensiun fund 4%

Keterangan :

Sektor Usaha Singkatan
Insurance IS
Mutual Fund MF
Pension Fund PF
Financial Institution IB
Corporate CP
Securities Company SC
Foundation FD
Individual ID
Lainnya (Others) OT

Saham BRPT akses lengkapnya bisa melalui website www.barito-pacific.com. Cari tahu profil emiten saham lainnya di artikel Website Pintar Saham

Penulis : Yoga Dwiantara

Share this post :
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *