Skydrugz Corner: Arus Kas WINS Q3 2022
Artikel ini direvisi karena kesalahan data. Sebelumnya data yang ditampilkan adalah data arus kas GTSI.
Di postingan sebelumnya sudah saya bahas mengenai revenue dan GPM WINS https://cutt.ly/nNxJrvQ
Tapi rasanya tidak adil kalau bahas LK WINS hanya dari laba dan rugi saja karena WINS adalah bisnis yang intensif menggunakan modal sehingga beban depresiasi sangat tinggi. Kapal yang didepresiasi hingga 20 tahun bisa menjadi beban tersendiri untuk perusahaan sehingga sulit cetak laba. Apalagi kalau kapal yang dibeli perusahaan adalah kapal baru yang dibeli ketika puncak siklus, itu biasanya harganya lebih premium ketimbang kapal yang dibeli ketika siklus oil lagi anjlok.
Jadi sebaiknya kita juga harus analisis arus kas WINS seperti yang sudah kita lakukan pada LK GTSI https://cutt.ly/QNxJH2M
Dari arus kas operasional, terlihat jelas bahwa arus kas operasional WINS sangat sehat dan tebal mencapai 12 juta dollar dari yang sebelumnya minus 4,3 juta dolar.
Nilai arus kas operasional yang tebal ini tidak tercermin pada laporan laba karena tertutupi oleh depresiasi.
Lalu di arus kas investasi juga terlihat jelas kalau WINS masih melakukan ekspansi dengan pembelian aset baru.
Lalu di Arus kas pendanaan, WINS sibuk bayar utang.
Menurut saya jika siklus migas bisa seperti ini sampai 5 tahun ke depan maka WINS sekarang undervalued dengan asumsi arus kas stabil seperti sekarang karena arus kas 296 miliar akan bisa cover harga pembelian kita saat ini. Namun jika oil anjlok lagi maka kita terpaksa harus adjust lagi valuasi WINS.
Artikel ini direvisi karena kesalahan data. Sebelumnya data yang ditampilkan adalah data arus kas GTSI.
Disclaimer:
I am Not a Professional Financial Analyst and Advisor. Instrumen saham dan kripto adalah investasi yang beresiko tinggi. Resiko duit hilang 100% tetap ada. So be wise. Keputusan Jual dan Beli ada di Tangan Masing-masing.
Bila ingin mendaftar menjadi member Pintarsaham.id bisa hubungi Admin Pintarsaham.id via WA +62 831-1918-1386
Untuk mengetahui Data Kepemilikan Saham di bawah 5% maka bisa daftar gratis di link iniÂ
Jika anda menyukai artikel ini jangan lupa untuk berlangganan di Youtube Channel Pintar Saham dan nantikan video edukasi tentang saham di channel tersebut. Jangan lupa melihat Facebook Fan Page Pintar Saham Indonesia dan Instagram Pintar Saham @pintarsaham.id
Disclaimer :
Penyebutan nama saham (jika ada) tidak bermaksud untuk memberikan penilaian bagus buruk, atau pun rekomendasi jual beli atau tahan untuk saham tertentu. Tujuan pemberian contoh adalah untuk menunjukkan fakta yang menguatkan opini penulis. Kinerja Masa Lalu tidak menjadi jaminan akan kembali terulang pada masa yang akan datang. Semua data dan hasil pengolahan data diambil dari sumber yang dianggap terpercaya dan diolah dengan usaha terbaik. Meski demikian, penulis tidak menjamin kebenaran sumber data. Data dan hasil pengolahan data dapat berubah sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan. Seluruh tulisan, komentar dan tanggapan atas komentar merupakan opini pribadi.